5 Alasan Wajib Ikut Kelas UI UX

Desainer UI UX termasuk salah satu bidang yang cukup ngetrend sekarang ini, bahkan dengan peluang kerja yang terbuka lebar bagi siapa saja. Hanya saja sudah pasti tidak semua orang jago di bidang coding ini, apalagi ini juga termasuk sebuah ilmu yang cukup ribet atau sulit untuk dipelajari bagi seorang pemula. Tetapi juga bukan hal yang mustahil jika seandainya Anda ingin mempelajari ilmu tersebut, karena bisa ikut kelas UI UX, kursus semacam ini sudah banyak hadir.

Sekarang ini memang cukup banyak diantara lembaga pelatihan yang membuka kursus tersebut, bahkan sebagian besar diantaranya bukan kursus langsung, melainkan kursus secara online, sehingga bagi yang sudah bekerja sekalipun dan ingin terus berkembang dengan meningkatkan skill serta keahlian bisa ikut serta belajar ilmu yang satu ini di sela-sela waktu luang Anda. Sehingga nantinya bisa lebih berkembang dibandingkan dengan sebelumnya bukan.

Pastikan bahwa Anda memilih lembaga kursus yang tepat, sehingga nantinya ilmu yang didapatkan juga lebih banyak. Ada beberapa alasan yang pada dasarnya memang mengharuskan Anda untuk ikut kelas UI UX ini, yaitu:

  1. Belajar UI UX ini membutuhkan kreativitas serta logika, bagi Anda yang pada dasarnya memang seseorang yang lebih suka bekerja dengan mengandalkan kreativitas, ini terus mengembangkan kreatifitas ini maka wajib ikut kursus ini. Karena ini termasuk pilihan karir yang cukup menjanjikan di zaman sekarang. Karena kebanyakan diantara profesi di bidang teknologi banyak dilirik di zaman sekarang, baik itu yang berhubungan dengan teknis maupun juga sebagai seorang desainer sendiri. Anda bisa lebih bebas untuk bisa menuangkan kreativitas disini, dalam hal pemilihan warna dan sejenisnya yang memang membutuhkan kreativitas tinggi.
  2. Tidak membutuhkan keahlian programming, siapa bilang jika ingin ahli UI UX maka dibutuhkan keahlian programming, memang keahlian yang satu ini nantinya akan menjadi nilai tambah bagi Anda, namun bagi yang tidak memiliki keahlian tersebut sebenarnya juga tidak jadi masalah. Sehingga tidak heran jika seandainya kelas kursus ini sebenarnya juga menerima orang-orang yang tidak punya keahlian di bidang programming, apalagi jika latar belakangnya memang bukan IT biasanya juga mustahil untuk bisa memahami semua bahasa pemrograman.
  3. Bisa mulai menciptakan produk dari nol, alasan yang lainnya adalah Anda bisa membuat sebuah produk dari nol, dari yang belum paham sama sekali bisa mulai belajar dan membuat produk sendiri. Anda juga dapat berkontribusi di dalam sebuah proyek besar nantinya. Dimana hal ini dapat ditambahkan dalam portofolio pengalaman Anda nantinya. namun Anda juga dituntut untuk bertanggung jawab terhadap pekerjaan yang dijalani tersebut.
  4. Memiliki peluang besar untuk bisa dilirik bekerja di perusahaan IT, faktanya sendiri peluang di perusahaan IT semakin besar di era digital seperti sekarang ini. Bahkan dengan gaji yang cukup menjanjikan dibandingkan dengan keahlian yang lainnya. Hal tersebut akan membantu Anda yang sedang dalam tahapan mencari pekerjaan, sebuah nilai lebih untuk bisa bekerja di perusahaan besar. Apalagi jika seandainya punya kualifikasi yang lebih baik dibandingkan dengan yang lainnya. Belum lagi sebenarnya gaji pekerjaan ini juga cukup tinggi.
  5. Bisa digunakan untuk memulai bisnis sendiri, keahlian di bidang UI UX ini nyatanya tidak hanya bisa Anda manfaatkan untuk bekerja dalam sebuah perusahaan saja. Melainkan bukan hal yang mustahil juga jika seandainya Anda ingin memulai bisnis sendiri di bidang IT ini dengan keahlian yang dimiliki. Potensi pendapatan yang diterima bisa jadi lebih besar kedepannya.

Bagaimana apakah tertarik untuk ikut kelas UI UX ini?, tak perlu khawatir karena pengalaman belajar Anda nantinya akan sebanding dengan apa yang didapatkan. Pilihlah kelas terbaik hanya dari Prasmul-ELI. Tentu tidak asing dengan nama yang satu ini bukan, lembaga pelatihan serta sertifikasi yang satu ini memiliki kualitas yang bagus dengan mentor-mentor terkenal ditambah lagi jika dilihat pengalamannya di bidang tersebut sudah lebih dari 30 tahun. Berbicara mengenai tarif atau harga kelasnya juga relatif terjangkau, sehingga bisa diikuti siapa saja.